Resep Sup Daging Kacang Merah

Resep Cara Membuat Sup Daging Kacang Merah. Olahan dari daging akan lebih segar dan enak dengan tambahan kacang merah, hari yang panas akan terasa segar dengan olehan sup daging dengan kacang merah ini, terlebih cara membutanya juga mudah, sehingga anda tidak akan kesulitan memasak sup sehat ini.

Bahan :

  • 300 gr daging tetelan
  • 1 buah wortel, potong potong
  • 100 gr kacang merah, rebus
  • 3 1/2 sendok teh garam
  • 1500 ml air kaldu sapi
  • 1/2 sendok makan gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 batang daun bawang, potong potong
  • 1 batang seledri, potong potong
  • 1/2 sendok teh pala bubuk
  • 2 sendok makan minyak untuk menggoreng

Bahan bumbu haluskan :

  • 4 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah

Cara menciptakan sup kacang merah :

  1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu yang telah di haluskan hingga harum. Tambahkan dengan air kaldu lalu didihkan kembali
  2. Masukkan daging tetelan lalu masak hingga daging tetelan empuk
  3. Tambahkan dengan kacang merah dan wortel, masak kembali hingga matang dan empuk
  4. Masukkan pala, merica, garam dan gula pasir, aduk hingga rata
  5. Menjelang di angkat masukakn daun bawang dan daun seledri, angkat dan sajikan

Mustaqim Jaed
Saya Seorang Yang Hoby Menulis Dan Menggambar.

Related Posts

Posting Komentar